Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Generasi Milenial Diajak Waspadai Ancaman Pertahanan Negara

  • Oleh Budi Yulianto
  • 30 April 2019 - 13:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Plt Kepala Kanwil Kementerian Pertahanan (Kemhan) Provinsi Kalimantan Tengah Kolonel Inf Hartomo mengajak seluruh masyarakat, khususnya para generasi milenial untuk senantiasa kristis dan arif dalam menyikapi upaya yang dapat memecah belah persatuan bangsa.

Selain itu, ia mengajak untuk selalu waspada terhadap upaya yang dapat menghancurkan bangsa.

"Terlebih saat ini merupakan tahun politik yang tentu sangat rentan terhadap adanya isue gesekan," ucapnya, Selasa, 30 April 2019.

Ia menuturkan, salah satu hal yang patut diwaspadai adalah ancaman informasi negatif melalui kemajuan teknologi. Termasuk berita hoax.

"Iya, itu perlu diwaspadai. Karena bagaimanapun dapat merusak serta memecah belah persatuan dan kesatuan," tuturnya. (BUDI YULIANTO/B-3)

Berita Terbaru