Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Satlantas Polres Katingan Bangun Kampung Lalu Lintas di Komplek Haing Jaya

  • Oleh Abdul Gofur
  • 14 Maret 2020 - 17:00 WIB

BORNEONEWS, Kasongan -  Jajaran Satuan Lalu Lintas atau Satlantas Polres Katingan membangun kampung lalu lintas di Jalan Gemini komplek Perumahan Haing Jaya Permai 1 Kelurahan Kasongan lama, Kecanatan  Katingan Hilir.

Kapolres Katingan AKBP Andri Siswan Ansyah, melalui Kasat Lantas AKP Waryono, Sabtu, 14 Maret 2020 mengatakan, pembentukan kampung lalu l intas ini dibuat sebagai langkah menurunkan angka kecelakaan.

Pembentukan kampung lalu lintas ini dilaksanakan, Jumat 13 Maret 2020. Kampung lalu lintas ini merupakan salah satu program yang dikeluarkan oleh Korlantas untuk menekan angka kecelakaan di jalan.

Juga untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait ketertiban saat berlalu lintas, khususnya untuk masyarakat yang ada di daerah yang ditunjuk.

 "Setiap polres diwajibkan membuat satu kampung tertib lalu lintas, dan Polres Katingan menunjuk komplek Perumahan Haing Jaya untuk daerah percontohan, dan kalau berhasil program ini akan dilanjutkan untuk daerah lainnya,” jelasnya.

Untuk membentuk kampung tertib lalu lintas ini, dirinya telah mensosialisasikan kepada masyarakat sekitar dan telah menggandeng pihak kelurahan, ketua RT dan warga yang ada di daerah tersebut.

Untuk mendukung terciptanya kampung tertib lalulintas tersebut, lanjutnya, pihaknya juga telah dibuat Gaoura Kampung Lalu Lintas, pembuatan marka jalan, pemsangan spanduk tertib lalu lintas dan rambu lalu lintas serta memperbaharui pos pantau kampung lalu lintas. 

Diharapkan dengan adanya kegiatan tersebut masyarakat perumahan Haing jaya Permai 1 Kasongan bisa menjadi contoh bagi masyarakat yang lainya tentang tata cara mentaati aturan lalu lintas. (ABDUL GOFUR/B-6)

Berita Terbaru