Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Personel Polsek Dusun Timur Perdalam Pengetahuan Covid-19

  • Oleh Prasojo Eko Aprianto
  • 28 Mei 2020 - 20:15 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Komitemen Polres Barito Timur beserta jajaran dalam meningkatkan sumber daya manusia (SDM) lebih unggul dibidang kesehatan terutama pengetahuan tentang Covid-19 terus dilakukan.

Kali ini Polsek Dusun Timur menggelar pelatihan dengan pemateri dari Pukesmas Tamiang Layang, berlangsung khidmat, Kamis 28 Mei 2020.

Kapolres Bartim AKBP Hafidh Susilo Herlambang melalui Kapolsek Dusun Timur Ipti Syaifullah mengatakan kegiatan ini demi meningkatkan SDM lebih unggul, terutama disituasi pandemi Covid-19.

"Semua personel Polsek Dusun Timur mengikuti pelatihan untuk kewaspadaan saat di lapangan," ucapnya.

Dalam pelatihan ini personel dibekali up date Covid 19, pengenalan alat pelindung diri (APD), dan cara pemakaiannya dan protokoler pemakaman jenazah positif Covid-19.

Menurutnya walau di Kabupaten Barito Timur positif Covid-19 menurun dan tidak adanya peningkatan jumlah pasien, namun pihaknya berkewajiban membekali diri sedini mungkin.

"Sudah kewajiban Polri disituasi saat ini membekali diri dan siap bila diperlukan tenaganya untuk membantu tenaga medis," pungkasnya. (PRASOJO/B-6)

Berita Terbaru