Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pengembangan Pangan Agroforestri di Pulang Pisau Dilaksanakan Secara Swakelola

  • Oleh James Donny
  • 06 Oktober 2020 - 20:15 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Pelaksanaan program pengembangan pangan agroforestri perhutanan sosial di Pulang Pisau dilaksanakan secara swakelola. Dalam pelaksanaannya, petani langsung memiliki peranan dalam program tersebut.

Demikian dikatakan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Pulang Pisau Wartony melalui Kabid Tata Lingkungan, Kusumarestu. 

"Kegiatan pangan agroforestri ini dilaksanakan secara swakelola langsung oleh kelompok usaha atau kelompok tani menggunakan rekening kelompok dengan didampingi oleh penyuluh kehutanan, dan kegiatan bersifat padat karya," ujar pria yang kerap dengan sapaan Restu ini. 

Menurutnya, penyuluh kehutanan dalam kegiatan tersebut adalah sebagai pendamping yang ditunjuk oleh dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Tengah. 

Pangan Agroforestri dari Kementerian Lingkungan Hidup ini terang Restu, merupakan salah satu program pemulihan ekonomi nasional dan dalam rangka mendukung lumbung pangan nasional.

"Kementerian LHK melaksanakan kegiatan pemulihan ekonomi nasional ini pada areal perhutanan sosial berupa hutan adat, hutan desa dan hutan tanaman rakyat," terangnya. 

Pada kegiatan ini, petani bisa mengembangkan berbagai usaha produktif baik dari pertanian atau perkebunan, peternakan dan perikanan, tergantung dengan permintaan petani, yang mana implementasinya melalui kelompok tani.

"Pangan agroforestri ini adalah pencampuran komoditi pangan dan kehutanan dalam satu areal," terangnya. 

Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau, tambah dia, sangat mendukung kegiatan ini karena bersifat langsung dan membantu pemenuhan kebutuhan mendasar pangan masyarakat.(JAMES DONNY/B-7) 

Berita Terbaru