Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Atlet di Kalteng Mulai Jalani Karantina 14 Hari Jelang PON Papua

  • Oleh Budi Yulianto
  • 09 September 2021 - 08:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Para atlet di Kalteng mulai menjalani program karantina selama 14 hari menjelang Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua. Langkah itu sebagai upaya menjaga kesehatan atlet supaya  berangkat ke PON dalam kondisi aman dan bebas dari Covid-19.

“Secara bertahap cabor (cabang olahraga) base ball sudah mulai karantina pelatprov," kata Wakil Ketua Satuan Tugas (Satgas) Pelatprov KONI Kalteng, Marcos Tuwan dalam siaran persnya yang diterima borneonews, Rabu, 8 Agustus 2021. 

Dia menuturkan, dalam menjalani masa karantina, atlet mengurangi aktifitas lingkungan luar sembari melakukan latihan mandiri untuk menjaga kondisi fisik agar tetap bugar.

"Ini juga mengantisipasi dari potensi sebaran covid sehingga berangkat ke PON semua cabor dan atlet aman dan nyaman,” tambahnya.

Dia melanjutkan, saat ini, tim satgas melakukan monitoring dan evaluasi ke berbagai cabor. Tim satgas kemudian mengecek berikut mengawasi pelaksanaan pelatihan provinsi (Pelatprov) masing masing cabor di berbagai lokasi.

Salah satunya, monitoring pada Cabor Tinju. Di kesempatan itu, satgas juga mendengarkan masukan sebagai persiapan berangkat ke PON. Pihak satgas berharap, atlet tetap menjaga kondisi kesehatan dan mengasah kemampuannya agar kelak mampu menorehkan prestasi yang gemilang. (BUDI YULIANTO)

Berita Terbaru