Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tiga Rumah di Desa Kondang Akan Mendapat Program Bedah RTLH pada TMMD ke-113

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 09 Januari 2022 - 20:40 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) reguler ke-113, Kodim 1014/Pangkalan Bun akan diisi dengan pemberian bantuan bedah rumah di Desa Kondang, Kecamatan Kotawaringin Lama (Kolam).

Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 1014/Pangkalan Bun Kapten Inf Mulyono, didampingi Kepala Desa Kondang, Babinsa dan Anggota Koramil 03/Kolam melaksanakan peninjauan rumah warga yang nantinya akan menerima program bantuan bedah rumah pada pelaksanaan TMMD Reg ke-113 mendatang.

"Program Bedah Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), TMMD ke-113 ini nantinya akan ada 3 unit yang berada di Desa Kondang," ujarnya, Minggu, 9 Januari 2022.

Kapten Inf Mulyono menyampaikan, program bedah rumah ini merupakan salah satu sasaran fisik tambahan pada TMMD, sebagai bentuk kepedulian TNI untuk membantu kesejahteraan masyarakat kurang mampu.

"Melalui program ini, semoga warga yang kurang mampu bisa memiliki hunian yang layak dan sehat," ungkapnya.

Mulyono juga menjelaskan, dalam pengerjaan bedah rumah nantinya akan dilakukan oleh jajaran anggota yang tergabung dalam Satgas TMMD bersama warga, mulai dari pembongkaran hingga pembangunan kembali.

"Rumah warga yang menjadi sasaran program bedah rumah ini, meliputi rumah yang dinilai tak layak huni, seperti masih berlantai tanah dan dinding geribik atau papan," pungkasnya. (DANANG/B-7)

Berita Terbaru