Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dewan Dukung Tilang Elektronik di Palangka Raya

  • Oleh Hendri
  • 28 Maret 2022 - 14:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya, Wahid Yusuf mendukung penerapan tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) yang diberlakukan Direktorat Lalu Lintas Polda Kalteng.

Menurut Wahid, kehadiran kamera pencatat pelanggaran berbasis teknologi tinggi diyakini tidak hanya meningkatkan disiplin masyarakat, namun juga bisa menekan kasus kecelakaan lalu lintas (Lalin).

“Jadi ketika disiplin pengendara sudah tinggi dan kesadaran masyarakat sudah tumbuh, kita harapkan lakalantas yang terjadi serta menimbulkan korban jiwa dapat berkurang hingga zero lakalantas dan keamanan lalin meningkat,” katanya, Senin 28 Maret 2022.

Legislator Partai Golkar itu mengatakan, kehadiran ETLE berpotensi besar menjadi salah satu inovasi dalam meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) yang bekerja sama dengan Pemerintah Kota.

Kamera pengawas tersebut dapat memantau kendaraaan mana saja yang tidak taat dalam memenuhi kewajibannya membayar pajak kendaraan, KIR dan lain sebagainya.

"Jadi bisa terpantau masyarakat mana saja yang tak taat pajak, sehingga kesadaran untuk memenuhi kewajibannya akan meningkat. Disisi lain bisa menambah penghasilan daerah melalui pajak pelanggaran oleh pengendara di jalanan," pungkasnya. (HENDRI/B-5)

Berita Terbaru