Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perlu Kerja Nyata Terintegrasi Dukung Sektor Pariwisata Sebagai Sumber PAD di Kotim

  • Oleh Dewi Patmalasari
  • 14 Juli 2023 - 10:15 WIB

BORNRONEWS, Sampit - Anggota DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur, Riskon Fabiansyah mengatakan, perlu kerja nyata terintegrasi mendukung pariwisata di daerah ini agar menjadi bagian dari sumber pendapatan asli daerah (PAD) yang konsisten. 

"Sektor pariswisata diharapkan menjadi bagian dari PAD. Namun belum terlihat kerja nyata yang terintegrasi dalam mendukung pariwisata Kotim," kata Riskon, Jumat, 14 Juli 2023.

Destinasi wisata di Kotim saat ini hanya ramai pada momen-momen tertentu. Kunjungan destinasi wisata itu belum terlihat konsisten. Bahkan tempat wisata hanya terlihat didominasi masyarakat lokal. Belum ada motivasi bagi orang dari daerah lain secara khusus sengaja berkunjung ke Kotim untuk berpariwisata.

"Kalau kita ingin menjadikan pariswisata sumber PAD, tentu harus didukung dengan infrastuktur jalan dan kemudahan ijin usaha sektor pariwisata," ujarnya. 

Dia melanjutkan, yang tak kalah penting adalah edukasi dan pembinaan masyarakat di sekitar destinasi serta faktor lainnya secara konsisten dan kolektif harus dilakukan. Ini agar pariwisata, selain menjadi bagian dari keberadaannya juga berdampak pada kesejahteraan masyarakat sekitar.

Terkait dengan itu, ia mendorong eksekutif untuk mendesain dan melaksanakan pembangunan kota Sampit menjadi kota modern dan ramah lingkungan. Menjadi kebanggaan warganya serta membangun kesan positif untuk orang akan datang lagi berkunjung ke kota Sampit.

"Ini menjadi PR untuk kita semua khususnya eksekutif," demikian. (DEWI PATMALASARI/Y) 

Berita Terbaru