Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tindaklanjuti Perintah Presiden Jokowi, Dishubkominfo Mulai Studi Lokasi Tol Laut

  • 07 April 2016 - 16:42 WIB

BORNEONEWS - PANGKALANBUN:   Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika(Dishubkominfo) mulai melakukan pra studi kelayakan untuk pelabuhan laut dalamuntuk dioperasikan sebagai pelabuhan tol laut, pada dua lokasi di pesisirKumai.

Kepala Dishubkominfo Kobar, Petrus Rinda mengatakan, pra studi kelayakanpelabuhan Laut dalam atau tol laut itu sudah menjadi program nasional, yangdilaksanakan mulai tahun 2016 ini.

"Tujuannya untuk menentukan tempat yang layak untuk pembangunanpelabuhan," kata Petrus, Kamis (7/4/2016).

Diungkapkannya, ada dua tempat yang dilakukan pra studi kelayakan yakni, diDesa Sebuai, dengan luasanlahan pendukung  di atas 1000 hektare dan Tanjung Pandan di Desa Kubu dengan luas lahan pendukung  1400 hektare lahan. Prastudi ini sudah mulai dikerjakan  danbutuh waktu  selama 4 bulan.

"Studi kelayakan dilakukan untuk memilih salah satu dari dua lokasiitu," sebut Petrus.

Kemudian, nanti pada pertengahan tahun akan diketahui hasilnya apakah diTanjung Pandan atau di Sebuai. Sehingga baru dilakukan studi kelayakan danproyeknya nanti sama dilakukan lelang.

Salah satu syarat, sebut Petrus, pelabuhan tol laut harus mampu menampung kapalbesar berukuran lebih kurang 3000 TEU (ukuran kapasitas peti kemas) dengankedalaman yang cukup.

"Ini karena kapal besar membutuhkan pelabuhan besar dan kedalaman lautyang cukup," sebutnya.

Dijelaskannya, pelabuhan laut dalam atau tol laut ini menindaklanjuti kunjungankerja Presiden Joko Widodo pada tahun 2014 lalu. Dimana pelabuhan Kumai yangsulit dikembangkan harus membuat pelabuhan baru supaya dapat dikembangkan yanglebih besar.

Dengan begitu, barang-barang dari daerah lain bisa masuk ke daerah Kobar,begitu juga hasil dari Kobar juga bisa dibawa ke daerah lain dengan lebihpraktis karena transportasi yang semakin maju. Serta dampak lainya pengusahajalan dan imbas masyarakat bisa hidup sejahtera karena efek pembangunan diKobar ke depan.(CR-1/*)

Berita Terbaru