Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Masa Jabatan Masradin Berakhir di LPTQ Kotawaringin Barat

  • 01 Mei 2016 - 06:30 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Jabatan Masradin dalam kepengurusan Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) periode 2011-2016 telah berakhir.

Untuk memilih ketua baru, LPTQ Kobar menggelar musyawarah daerah (Musda) yang diikuti perwakilan dari enam kecamatan di Bumi Marunting Batu Aji. Sabtu (30/4/2016).

Kegiatan yang digelar di Aula kantor Kecamatan Arut Selatan itu dibuka langsung oleh Bupati Kobar Bambang Purwanto. Ia meminta pengurus baru yang nantinya terpilih mempunyai komitmen kuat untuk memajukan LPTQ.

"Harus konsisten mencetak Qori/Qoriah terbaik, serta menanamkan rasa cinta Al Qur'an kepada seluruh komponen masyarakat Kobar," ujar Bambang.

Bambang juga mengingatkan agar LPTQ ke depan lepas dari kepentingan politik. Musda kali ini akan menentukan pengurus dan kepemimpinan yang baru, saya minta proses pemilihan berlangsung secara profesional, tulus dan ikhlas, agar tidak ada kepentingan tertentu.

"LPTQ adalah lembaga syiar Islam, jangan sampai masuk ke ranah politik," ujar Bambang.

Sementara Ketua LPTQ periode 2011-2016 Masradin dalam laporannya menyampaikan apresiasi atas dukungan dari para pengurus selama masa kepemimpinannya. 

Masradin juga berharap bahwa kepemimpinan baru nanti mampu membawa LPTQ lebih baik lagi dalam menjalankan tugas-tugasnya.

"Berkat kerja keras jajaran pengurus LPTQ, kita selalu mampu lepas dari setiap kendala yang dihadapi," tandas Masradin.(CR-1/m)

Berita Terbaru