Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Penggunaan Angkutan Bak Terbuka Masih Marak

  • Oleh Naco
  • 07 Februari 2018 - 10:36 WIB

BORNEONEWS, Sampit- Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur, Muhammad Shaleh, menyebut bahwa penggunaan mobil bak terbuka untuk angkutan penumpang masih sering ditemukan.

"Terutama untuk mengangkut para buruh saat menuju tempat kerja. Ini sudah sering diingatkan namun masih diabaikan," kata Shaleh, Rabu (7/2/2018).

Ia pun meminta Pemkab Kotim melalui instansi terkait supaya memperhatikan persoalan ini.

"Nanti kami juga akan melakukan inspeksi mendadak ke titik perusahaan yang diduga masih membandel. Apabila ternyata ditemukan perusahaan itu tidak punya kendaraan untuk angkutan manusia seperti halnya bus, kami dari lembaga akan bersikap tegas," katanya.

Selain itu, ia meminta Dinas Perhubungan melayangkan peringatan keras. Karena saat ini perusahaan telah diwajibkan memiliki angkutan orang.

Ia menegaskan, aturan tidak memperbolehkan manusia diangkut menggunakan kendaraan bak terbuka. Karena di Kotim sendiri sudah sering terjadi kecelakaan angkutan bak terbuka yang membawa manusia.

"Jika hanya mengandalkan pengawasan dari pemkab kepada kendaraan angkutan, tidak mungkin bisa maksimal. Saya mengharapkan peran serta dari masyarakat untuk melaporkan perusahaan yang mengabaikan keselamatan karyawan mereka," pintanya. (NACO/B-3)

Berita Terbaru