Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Air Sungai Kahayan Kembali Meluap

  • 26 Maret 2018 - 10:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Saat ini intensitas hujan di Kabupaten Gunung Mas (Gumas) cukup deras. Akibatnya, sungai-sungai di wilayah ini meluap, seperti yang terjadi di Sungai Kahayan.

"Sungai Kahayan meluap sejak kemarin. Hingga hari ini luapan sungai semakin bertambah," kata Marni, warga bantaran Sungai Kahayan, Senin (26/3/2018) pagi.

Warga lainnya, Adrianus menuturkan, luapan Sungai Kahayan mengakibatkan aktivitas di Sungai Kahayan terganggu. Salah satunya feri penyeberangan di Kuala Kurun.  Saat ini feri tidak bisa beroperasi seperti biasanya, pasalnya jalan menuju alat penyeberangan ini terandam.

"Masyarakat yang ingin menyeberang Subgai Kahayan harus melewati jembatan Batu Mahasur di Kurun Hulu," terangnya.

Diharapkan luapan Sungai Kahayan tidak bertambah lagi. Kalau luapan sungai semakin deras bisa mengakibatkan banjir di sejumlah desa dan kelurahan di Gunung Mas.

Sekretaris BPBD Kabupaten Gunung Mas Penyang D Masal mengingatkan masyarakat agar waspada memgantisipasi bencana banjir. (EPRA SENTOSA/B-5)

Berita Terbaru