Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kini Struktur Komisi I DPRD Barito Utara Lengkap

  • Oleh Ramadani
  • 23 April 2018 - 19:52 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh – Ketua DPRD Barito Utara, Set Enus Yenuas Mebas mengatakan untuk struktur komisi I akan dilimpahkan ke seluruh anggota komisi I.

Menurutnya, dengan mengundurkan dirinya Taufik Nugraha sebagai ketua Komisi I DPRD Barut tentunya berpengaruh besar terhada kinerja komisi dewan ini.

“Dengan masuknya Denny Hermanto Sumarna ini tentunya akan menjadikan jumlah anggota komisi I seperti semula.

“Saat ini belum ada penunjukkan ketua komisi I dan kepada anggota komisi I dipersilahkan merekomendasikan waktu pemilihan ketua, apakah rombak habis struktur komisi atau ketuanya saja,” terang Enus, Senin (23/4/2018)

Jadi unsur pimpinan menyerahkan sepenuhnya kepada anggota komisi I dengan mekanisme sendiri untuk melakukan komnsulidasi internal komisi dalam hal struktur komisi. Hal ini sebagai tugas DPRD dapat lancar.

“Diharapkan kepada Denny Hermanto Sumarna dapat melaksanakan tugas dan lebih aktif, karena sisa keanggotaan sampai dengan 2019 in memang padat. Karena menjelang pilkada. Jadi harus membagi waktu pada tugas di DPRD dan tugas partai,” pungkasnya. (RAMADHANI/B-6)

Berita Terbaru