Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Katingan Positif Covid-19 Bertambah 1 Dirawat di Rumah Sakit di Pulang Pisau

  • Oleh Abdul Gofur
  • 13 Agustus 2020 - 21:20 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Warga Kabupaten Katingan yang terkonfirmasi positif Covid-19 bertambah 1 orang pada Kamis, 13 Agustus 2020. 

Namun warga tersebut saat ini dirawat di rumah sakit yang ada di Kabupaten Pulang Pisau.

Koordinator Sekretariat Covid-19 yang juga Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Kabupaten Katingan, Eka Suryadilaga mengatakan, tambahan satu orang positif Covid-19 itu berasal dari Kecamatan Katingan Hilir.

Dengan adanya tambahan satu orang, maka hingga kini jumlah warga yang dirawat karena positif Covid-19 berjumlah 3 orang yang semuanya berasal dari Kecamatan Katingan Hilir.

"Sebelumnya yang positif Covid-19 itu tersisa dua orang dan dirawat di RSUD Mas Amsyar Kasongan, namun hari ini ada tambahan 1 positif yang dirawat di rumah sakit di Pulang Pisau," sebut Eka Suryadilaga.

Dia menuturkan, yang bersangkutan sebelumnya mengunjungi keluarganga di Kabupaten Pulang Pisau. Kemudian dia jatuh sakit dan setelah diperiksa di rumah sakit di Pulang Pisau termasuk hasil swab yang bersangkutan positif Covid-19.

"Jadi yang bersangkutan dirawat di rumah sakit yang ada di Pulang Pisau," sebut Eka Suryadilaga.

Hingga saat ini, kata Eka Suryadilaga, jumlah warga Katingan yang telah sembuh dari Covid-19 mencapai 45 orang, sebanyak 3 dirawat dan 1 meninggal dunia.

Semetara warga kontak erat sebanyak 44 orang, suspek 70 orang, dan probable nol orang.

"Hari ini gugus tugas Covid-19 Kabupaten Katingan terdiri dari anggota TNI, Polri dan Satpol PP kegiatan pembagian masker dan sembako," kata Eka Suryadilaga. (ABDUL GOFUR/B-7)

Berita Terbaru