Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tim Patroli Edukasi Prokes di Pasar Kahayan

  • Oleh Budi Yulianto
  • 31 Agustus 2021 - 23:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Tim patroli dari Polresta Palangka Raya terus mengedukasi masyarakat tentang pentingnya protokol kesehatan dalam mencegah Covid-19.  Salah satunya dilakukan di kawasan Pasar Kahayan, kota setempat. 

Masyarakat yang sedang berbelanja maupun para pedagang mendapat imbauan itu. Tidak hanya prokes, tim patroli juga menyosialisasikan atas pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 4. 

"Kami akan terus berjuang melakukan berbagai upaya penanggulangan pandemi Covid-19," kata Perwira Pengendali, AKP Suharno yang memimpin jalannya sosialisasi tersebut. 

Selain imbauan, anggota Polresta bersama tim Satuan Tugas Penanganan Covid-19 juga rutin menggelar Operasi Yustisi. Seperti yang berlangsung di kawasan Jalan Mahir Mahar atau depan kantor Kelurahan Kalampangan. 

Personel Polresta, Briptu Aditia mengatakan, kegiatan tersebut digelar berdasarkan Peraturan Wali Kota Palangka Raya Nomor 26 Tahun 2020 tentang Penerapan Disiplin dan Penegakkan Prokes.

Selama operasi berlangsung, banyak ditemui masyarakat yang sudah memakai masker. Namun demikian, ada juga yang terjaring. Jumlahnya 19 orang. Selanjutnya, mereka diberi sanksi sosial dan denda administrasi untuk 2 orang. 

Selain edukasi, pihak Polresta turut melakukan pengamanan atas digelarnya vaksinasi. Langkah itu dilakukan untuk memastikan vaksinasi berjalan baik sesuai protokol kesehatan. Pada kesempatan tersebut, setiap anggota yang bertugas juga tidak lupa mengingatkan pentingnya prokes. 

Sementara itu, vaksinai digelar Polda Kalteng di SDN 14 Palangka Raya pada Selasa, 31 Agustus 2021. Kapolda Kalteng Irjen Pol Dedi Prasetyo meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi tersebut.

Kapolda melalui Kabidhumas Kombes Pol K Eko Saputro menyampaikan bahwa vaksinasi kali ini menargetkan 270 dikhususkan kepada tenaga pendidik dan masyarakat sekitar.

Diberitakan sebelumnya, Wakil Gubernur Kalteng, Edy Pratowo mengingatkan bahwa pendisiplinan prokes harus tetap dijalankan sebagai upaya mencegah penularan virus tersebut. Namun, ia juga meminta pendisiplinan dilakukan dengan mengedepankan langkah persuasif. 

Berita Terbaru