Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Kotim Minta Kecamatan dan Perusahaan Tambal Jalan Berlubang

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 15 Februari 2022 - 05:00 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor, meminta seluruh pihak kecamatan dan Perusahaan Besar Swasta (PBS), saling bantu untuk menambal jalan raya di daerah ini yang berlubang. 

Hal tersebut dilakukan sebagai upaya menghindari terjadinya kecelakaan. Baik pengendara motor dan mode transportasi lainnya. 

"Kami sudah surati camat dan juga PBS di Kotim, untuk menambal jalan yang berlubang," ujar Halikinnor, Senin, 14 Februari 2022. 

Sementara, pengendara motor di Jalan HM Arsyad, Desa Regei Lestari, Kecamatan Tuluk Sampit, Kotim tewas akibat mengalami kecelakaan tunggal usai menabrak lubang di jalan tersebut. 

Pengendara motor yang tewas itu merupakan laki-laki berumur 17 tahun, sedangkan teman yang diboncengnya pria berumur 16 tahun mengalami luka berat dan harus dirawat di Rumah Sakit Pratama Samuda. 

"Kotim juga mendapatkan dana Multiyers untuk perbaikan jalan tersebut sebesar Rp 40 miliar," kata Halikinnor. 

Dirinya juga meminta kepada masyarakat, terutama para pengendara agar selalu berhati-hati. Jangan terlalu memacu kendaraan dengan cepat dan harus utamakan keselamatan. (MUHAMMAD HAMIM/B-7)

Berita Terbaru