Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perjuangkan RPU dalam Perda Retribusi untuk Hasilkan PAD

  • Oleh Testi Priscilla
  • 23 September 2023 - 06:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Palangka Raya, Imbang Triatmaji mengatakan bahwa keberadaan Rumah Potong Unggas atau RPU yang baru diresmikan hari ini diharapkan dapat menjadi penyumbang retribusi bagi pendapatan asli daerah atau PAD.

"Selain untuk memenuhi kebutuhan produk asal hewan atau PAH yang Aman, Sehat, Utuh dan Halal atau yang disingkat ASUH, RPU ini juga harapannya dapat menjadi salah satu penyumbang PAD bagi Palangka Raya, itu salah satu pesan Pak Wali Kota tadi sebelum saya kesini," kata Imbang dalam kegiatan Operasional Perdana dan Peresmian Rumah Potong Hewan Kalampangan pada Jumat, 22 September 2023.

Menurut Imbang, meski tidak bisa hadir di sisa-sisa akhir masa jabatannya, namun Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin tetap memperhatikan terkait RPU ini.

"Kita masih kaji untuk retribusi ini hanya saja pesan Pak Wali jangan terlalu besar karena ini kan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat juga," tuturnya.

RPU ini juga menurut Imbang dapat dimanfaatkan untuk menghitung dan mengontrol jumlah pemotongan hewan atau unggas kemudian limbah pemotongan juga dapat ditangani dengan baik.

"Serta harapannya dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah," tutur Imbang lagi.

Kegiatan ini dihadiri Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Palangka Raya, Imbang Triatmaji, Lurah Kalampangan, Yunita Martina, Kepala Bidang Kesehatan Hewan, Kesehatan Masyarakat, Veteriner, Pengolahan dan Pemasaran Hasil Ternak, DPKP Kota Palangka Raya, drh Ganjar Priyatno, Kepala Puskeswan Kota Palangka Raya, drh Eko Hari Yuwono, para kelompok tani masyarakat Kalampangan.

Usai diresmikan dan dijalankan operasionalnya, RPU mulai beroperasi malam ini juga untuk melayani pemotongan unggas. (TESTI PRISCILLA/J)

Berita Terbaru