Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Katingan Mulai Terserang Ispa

  • Oleh Abdul Gofur
  • 30 September 2018 - 14:30 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Warga Kabupaten Katingan mulai terserang penyakit inspeksi saluran pernapasan atas (ISPA). Ini seiring terjadinya kabut asap yang menyelimuti sejumlah wilayah di kabupten pemekaran dari Kabupaten Kotim sejak sepekan terakhir.

"Sejak kemarin anak saya mulai batuk-batuk katanya tenggorokannya sakit, suhu badannya juga bertambah hangat dari biasanya," ujar Hardi warga Kasongan, Minggu (30/9/2018).

Tidak hanya buah hatinya yang berumur 3 tahun, ia dan istrinya serta anak pertamanya juga mengaku terserang Ispa ini.

"Ya kami semuanya gatal di tenggorokan, kadang batuk-batuk juga serta badan ini terasa meriang," akunya.

Hardi mengaku sejak beberapa hari terakhir wilayah Kasongan dan sekitarnya terus diselimuti kabut asap sepanjang hari. Namun paling parah di pagi hari. 

Selain mengeluhkan batuk dan gatal di tenggorokan, sebagian warga Kasongan juga mengaku mengalami sakit mata.

"Kalau pas kita lagi jalan naik motor mata terasa perih seiring munculnya kabut asap ini," kata Nela warga Kasongan lainnya.

Nela mengaku sejak kabut asap menyelimuti Kota Kasongan dan sekitarnya, ia mengurangi aktifitas di luar rumah.

Nela cuma bisa berharap agar dalam waktu dekat hujan mengguyur wilayah Kasongan. Sebab dengan adanya hujan itu yang dapat mengusir kabut asap yang disebabkan pembakaran hutan dan lahan. (ABDUL GOFUR/B-5)

Berita Terbaru