Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

BPPRD Palangka Raya Optimalkan Perolehan Pajak Reklame

  • Oleh Hendri
  • 07 Oktober 2023 - 15:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD) Palangka Raya terus berupaya untuk mengoptimalkan perolehan pajak reklame di wilayahnya.

Dalam upaya tersebut, Kepala BPPRD, Emi Abriyani, mengungkapkan berbagai langkah yang telah dan akan diambil guna meningkatkan penerimaan pajak reklame di kota ini.

Ia menyatakan, pajak reklame memiliki peran penting dalam mendukung pembangunan dan penyediaan layanan publik di Palangka Raya.

"Pajak reklame adalah salah satu sumber pendapatan penting bagi Pemerintah Daerah untuk membiayai berbagai program pembangunan, termasuk infrastruktur dan layanan masyarakat," katanya, Sabtu, 7 Oktober 2023.

BPPRD Palangka Raya telah melakukan berbagai langkah strategis. Salah satunya adalah penyederhanaan prosedur perizinan reklame dan perpajakan.

Hal ini bertujuan untuk mempermudah para pelaku usaha reklame dalam memenuhi kewajibannya dan mendorong pertumbuhan sektor ini.

Selain itu, BPPRD Palangka Raya juga meningkatkan pengawasan terhadap reklame yang beroperasi di wilayahnya.

Hal ini untuk memastikan bahwa semua reklame yang beroperasi telah membayar pajak sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

"Kami berharap agar para pelaku usaha reklame dapat memahami pentingnya kontribusi mereka dalam pembangunan. Dengan membayar pajak reklame dengan baik, mereka turut berperan dalam memajukan kota ini," tutupnya. (HENDRI/H)

Berita Terbaru