Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kemenag Kapuas Tingkatkan Kompetensi Guru PAI

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 16 November 2020 - 14:35 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Seksi Pendidikan Agama Islam Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kapuas terus melakukan pembinaan Guru Pendidikan Agama Islam (GPAI).

Seperti yang dilaksanakan untuk Guru PAI di empat kecamatan sekaligus yaitu Kecamatan Pulau Petak, Kapuas Murung, Dadahup dan Mantangai.

Pelaksana Seksi PAI Kantor Kemenag Kapuas, Jumadi mengatakan, pembinaan GPAI ini akan terus dilakukan. Jika tidak bisa dikumpulkan di kabupaten, pihaknya turun langsung ke kecamatan sekaligus mengefesienkan waktu dan tempat pelaksanaan.

“Tujuan kami membina Guru Pendidikan Agama Islam baik dalam hal pembelajaran di masa Pandemi ini, juga meningkatkan kompetensi, sehingga Guru PAI dapat membawa perubahan kepada sekolahnya," kata Jumadi, Senin, 16 November 2020.

Sementara itu, Pelaksana Seksi PAI Nadi menambahkan berpesan agar selalu memperhatikan validitas dan pemutahiran data melalui akun Emis dan Siaga, karena kedua aplikasi tersebut sebagai wadah dan identitas yang valid untuk Guru Pendidikan Agama Islam.

“Terus itiqomah dan sabar dalam melaksanakan pembelajaran di tempat tugas, bersinergi dengan pengawas PAI dan Operator Kabupaten tujuan kita sama, meningkatkan kompetensi guru PAI dan mencerdaskan peserta didik yang berkarakter dan berakhlak mulia," ucap Nadi. (DODI RIZKIANSYAH/B-7)

Berita Terbaru