Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

5 Tahun Hidup Tanpa Listrik, Warga Hiu Putih Ujung Dapat Bantuan Genset dari Camat

  • Oleh Hendri
  • 06 Januari 2023 - 13:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Satu keluarga di Jalan Hiu Puting Ujung, Kecamatan Jekan Raya Kota Palangka Raya sudah 5 tahun tidak mendapatkan akses listrik.

Selama ini mereka hanya mengandalkan bantuan tetangga untuk memenuhi berbagai keperluannya, seperti akses air bersih dan lain-lain.

Warga ini bernama Sumiah, dia mempunyai 5 orang anak. Mereka sudah mengajukan pemasangan listrik kepada PLN, namun hingga kini belum dipasang lantaran padatnya penduduk yang menjadi alasan pihak PLN.

Mengetahui informasi tersebut, Camat Jekan Raya, Sri Utomo memberikan bantuan berupa genset. Dia berharap bantuan itu dapat menjadi solusi untuk keluarga Sumiah mendapatkan listrik.

"Zaman sekarang kalau tanpa listrik itu sulit kita beraktivitas. Ini sebagai bentuk kepedulian pemerintah kota kepada warga yang membutuhkan," katanya, Jumat, 6 Januari 2023.

Dia mengatakan, kondisi yang dialami keluarga ini akan disampaikan kepada Sekda maupun Wali Kota untuk mendapatkan arahan lebih lanjut. Harapannya ada solusi lebih baik yang bisa diberikan kepada keluarga Sumiah. (HENDRI/J)

Berita Terbaru