Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Anggaran Festival Rebana dan Qasidah Kobar Tahun 2016 Disepakati Rp700 Juta

  • Oleh Raden Aryo Wicaksono
  • 14 Juli 2016 - 07:45 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Sesuai hasil rapat mendahului penganggaran yang digelar di DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Rabu (13/7). Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kobar sepakat nilai alokasi anggaran yang akan digelontorkan untuk pelaksanaan Festival Rebana dan Qasidah Kobar tahun 2016 ini sebesar Rp700 juta.

Demi efisiensi anggaran dan waktu pelaksanaan, pelaksanaan festival tersebut mulai tahun depan akan kembali digelar bersamaan dengan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ).

Wakil Ketua II DPRD Kobar, Ahmadi Riansyah mengungkapkan, nilai Rp700 tersebut jauh lebih kecil ketimbang yang diajukan Lembaga Seni Qasidah Indonesia (Lasqi) Kobar. Awalnya Lasqi Kobar mengajukan anggaran sebesar Rp1,5 miliar kepada pemerintah daerah untuk pelaksanaan Festival Rebana dan Qasidah tahun 2016. Namun setelah diverifikasi oleh TAPD Kobar nilainya jauh berkurang menjadi sebesar Rp500 juta saja.

"Jadi Rp500 juta. Kemudian dengan alasan kebutuhan minimal pelaksanaan kegiatan, maka pengurangan atau penggeseran anggaran itu disetujui oleh DPRD. Kemudian dari pembahasan rapat mendahului anggaran tadi (13/7), TAPD dan DPRD Kobar sepakat anggaran untuk Festival Rebana dam Qasidah Kobar tahun 2016 menjadi Rp700 juta. Kita ambil tengah-tengahnya," terang Ahmadi Riansyah, Rabu (13/7/2016).

Ia menjelaskan, demi efisiensi anggaran dan efektivitas waktu pelaksanaan, DPRD Kobar juga merekomendasikan kepada eksekutif agar pelaksanaan Festival Rebana dan Qasidah di tahun-tahun mendatang dilaksanakan bersamaan dengan MTQ, seperti tahun-tahun sebelumnya. Rekomendasi tersebut akan dibicarakan lebih lanjut oleh pemerintah daerah dan pihak Lasqi Kobar.

"Tahun 2015 kemarin digelar bersamaan dengan MTQ. Maka dari itu, kita memandang sebaiknya tahun 2017 nanti kembali disatukan atau digelar secara bersamaan dengan MTQ saja. Kalau terpisah, akan membutuhkan anggaran yang besar. Kalau tidak salah, Festival Rebana dan Qasidah Kobar tahun ini dilaksanakan sekitar Juli atau awal Agustus. Karena sebelum tingkat provinsi yang digelar di Kabupaten Kapuas sekitar Agustus nanti." (RADEN ARYO/m)

Berita Terbaru