Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Minta Masyarakat Balai Riam Jangan Gunakan Air SPAM Berlebihan

  • Oleh Norhasanah
  • 08 Mei 2017 - 18:32 WIB

BORNEONEWS, Sukamara ' Bupati Sukamara, Ahmad Dirman berpesan kepada masyarakat Kecamatan Balai Riam yang saat ini sudah tersambung dengan Sistem Penyedia Air Minum (SPAM) agar tidak menggunakan air secara berlebihan. Yang terpenting, warga jangan lalai membayar kewajiban. Selama ini Kecamatan Balai Riam, salah satu wilayah di Kabupaten Sukamara yang selalu mengalami kekeringan di musim kemarau.

'Jika sudah mendapat supplay air bersih, saya berharap masyarakat tidak menggunakan air secara berlebihan karena menggunakan air seperti itu merupakan pemborosan, jadi harus hemat,' pinta Ahmad Dirman saat meresmikan SPAM, Senin (8/5/2017).

Menurut dia, dengan adanya SPAM ini akan sangat membantu masyarakat setempat untuk mendapat air bersih dengan mudah. Keberadaan SPAM ini juga menjadi solusi dalam mengatasi masalah kekeringan air bersih saat memasuki musim kemarau panjang. Selama ini Kecamatan Balai Riam, salah satu wilayah di Kabupaten Sukamara yang selalu mengalami kekeringan di musim kemarau.

'Saya juga berharap agar masyarakat turut mendukung SPAM ini dengan membayar kewajiban, dengan lancaranya pembayaran iuran maka oprasionalnya akan semakin lancar.' Ucap Dirman.

Dalam kesempatan itu pula, bupati juga meminta agar masyarakat tidak membuat kegiatan yang dapat menggangu atau menghambat kegiatan SPAM. Sebab, apabila terhambatnya oprasional SPAM maka supply air juga akan tersendat.

'Harapan kedepannya seluruh rumah bisa teraliri air berisih. Selain itum, SPAM juga diharapkan bisa beroprasional dengan baik dan lancar sebagai mana yang kita harapkan.' ujar Dirman. (NORHASANAH/N).

Berita Terbaru