Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Desa Telaga Pulang Jadi Lokasi Penebaran Ribuan Bibit Jelawat

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 25 Oktober 2020 - 22:20 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Pemerintah Kabupaten Seruyan melalui Dinas Perikanan, terus berupaya menjaga keberlangsungan semua jenis ikan yang ada di perairan sungai Seruyan, salah satunya dengan memprogramkan penebaran bibit ikan.

Perairan Desa Telaga Pulang Kecamatan Danau Sembuluh, menjadi tempat penebaran ribuan bibit ikan Jelawat, dalam upaya memperbanyak  atau pengayaan stok ikan di perairan Kabupaten Seruyan.

Bupati Seruyan Yulhaidir diwakili Kadis Perikanan Seruyan Abuhasan Asari melakukan Penyebaran bibit ikan jelawat,  sebanyak  8.000 ekor, Minggu, 25 Oktober 2020.

“Pengayaan stok ikan, terus di programkan setiap tahun dalam menjaga keberlangsungan populasi ikan tangkapan yang ada di perairan umum daratan wilayah Kabupaten Seruyan,” katanya.

Menurutnya, menjaga stok ikan di perairan umum daratan, sangat di perlukan, dalam rangka mengimbangi,  penangkapan untuk keperluan konsumsi dengan stok ikan yang ada .

Dalam kegiatan ini, turut diserahan bantuan sarana produksi perikanan kepada kelompok pelaku usaha perikanan di Desa Ulak Batu, Desa Paren, Desa Benua Usang Kecamatan Danau Sembuluh.

Kemudian, dilakukan penyerahan bantuan sarana produksi perikanan kepada kelompok pelaku usaha perikanan di Desa Parang Batang Kecamatan Hanau. (FAHRUL/B-7)

Berita Terbaru