Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Kata Gubernur Soal Pejabat Non Job

  • Oleh M. Muchlas Roziqin
  • 20 Januari 2017 - 21:37 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya- Gubernur Kalteng Sugianto Sabran menanggapi ringan saja masalah protes yang diajukan beberapa orang yang mewakili pejabat aparatur sipil negara (ASN) yang nonjob di lingkungan Pemprov Kalteng, Jumat (20/1/2017).

Ditemui Borneonews usai melaksanakan Sholat Jumat di Masjid Fathul Janah di Jalan RTA Milono Palangka Raya, Jumat (20/1/2017), Gubernur mengatakan hal tersebut adalah hal biasa atau wajar. Namun ia juga mengingatkan bahwa masalah nonjob bukan hanya dialami Kalteng dan sejumlah kabupaten/kota yang ada di Bumi Tambun Bungai.

Namun juga menjadi derita dialami oleh Provinsi lain se-Indonesia. "Biasa saja seperti itu, karena kalau ada kebutuhan dan kepentingannya maka jalur protes itu wajar. Tidak apa-apa, silakan saja itu haknya," kata Gubernur.

Hanya saja ia berpesan, agar disampaikan pada koridor yang benar. Sebab dari pihak pemerintah pun, ada sejumlah alasan kenapa ada kebijakan seperti itu. Terlebih, kebijakan penmangkasan akibat perampingan nomenklatur sesuai Skoring berdasar PP nomor 18 tahun 2016 yang ditindaklanjuti dengan PErda Kalteng, telah diketahui dan dibahas oleh pihak DPRD Kalteng. (M ROZIQIN/B-8)

Berita Terbaru