Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

2 Desa di Kecamatan Permata Kecubung Masih Blank Spot

  • Oleh Norhasanah
  • 04 Maret 2020 - 19:51 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Dua desa di Kabupaten Sukamara sampai saat ini masih kusiltan untuk mendapat jaringan telekomunikasi atau blank spot.

"Dari seluruh desa memang masih ada beberapa yang belum memiliki jaringan telekomunikasi," kata Kepala Bidang Kominfo Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Kominfo Persandian) Sukamara, Ali Iswandi, Rabu, 4 Maret 2020.

Menurutnya jaringan telekomunikasi yang disediakan provider seperti terbatasnya jumlah menara BTS (Base Transceiver Station) kasih belum bisa menjangkau beberapa wilayah Kecamatan Permata Kecubung.

"Satu BTS ini melayani beberapa desa sehingga mengurangi kenyamanan pengguna untuk menikmati berbagai layanan yang disediakan melalui jaringan tersebut," ujarnya.

Ali menambahkan untuk desa yang saat ini masoh bank spot adalah Desa Laman Baru dan Desa Kenawan.

"Untuk desa lain mungkin sudah ada jaringan telekomunikasi, namun jaringan tidak terlalu kuat, tetapi kedepan mungkin akan ditambah menara BTS nya sehingga jaringan disana tidak lagi sulit," tukasnya. (NORHASANAH/B-6)

Berita Terbaru